Berandalan Bermotor Bacok Polisi di Jambi

Jambitoday Polisi berhasil menangkap dua orang berandalan bermotor yang membacok anggota Ditreskrimsus Polda Jambi. Kedua pelaku berhasil di tangkap di daerah Tulang Bawang, Provinsi Lampung. Kedua pelaku berandalan bermotor yang membacok anggota Ditreskrimsus Polda Jambi ini ditangkap pada pertengahan bulan November lalu. Diketahui kedua tersangka tersebut berinisial IV dan ME.

Brigadir Andri Sitompul adalah anggota Ditreskrimsus Polda Jambi yang dibacok oleh berandalan bermotor tersebut.

Kasat Reskrim Polresta Jambi, Kompol Indar Wahyu Dwi Septiawan menyampaikan bahwa Brigadir Andri Sitompul saat itu pada Minggu 29 Oktober 2023 mendapatkan luka bacok karena melerai aksi keributan antar berandalan bermotor di kawasan Arizona, Kota Jambi. Buronan berandalan bermotor yang berinisial IV berperan sebagai eksekutor saat kejadian yang melukai anggota Ditreskrimsus Polda Jambi saat itu.

Kompol Indar Wahyu Dwi Septiawan sendiri masih memburu tiga buronan berandalan bermotor yang belum tertangkap yang saat ini statusnya sebagai daftar pencarian orang (DPO). Tiga orang berandalan bermotor yang lain masih buron, tetap akan dilakukan pengejaran sampai dapat. Karena identitasnya sudah di ketahui oleh pihak kepolisian.

Brigadir Andri Sitompul, seorang anggota Polisi di Jambi mengalami luka bacok pada bagian kepala tersebut adalah anggota Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Jambi. Brigadir Andri Sitompul mengalami luka bacok saat melerai aksi keributan antar berandalan bermotor di kawasan Arizona, Kota Jambi.  

Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Jambi, Kombes Pol Christian Tory membenarkan bahwa Brigadir Andri Sitompul sudah di bawa ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara guna dilakukan pengobatan. Saat Brigadir Andri Sitompul melerai aksi keributan berandalan bermotor tersebut, Brigadir Andri Sitompul sempat mengamankan satu orang berandalan bermotor yang saat ini telah diamankan di Polresta Jambi. Bermaksud melerai namun Brigadir Andri Sitompul tidak tahu jika yang berkelahi dan rebut tersebut adalah dua kelompok berandalan bermotor.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *